Liputan

RAKERPIM Muhammadiyah Kota Kediri: Menuju Kemajuan Bersama

Kediri – Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Kediri menggelar rapat kerja dengan tema “Bergerak Bersama Menuju Muhammadiyah Kota Kediri Berkemajuan” pada hari ini. Rapat yang dihadiri oleh para pemimpin dan anggota Muhammadiyah dari berbagai Majelis dan Lembaga PDM Kota Kediri, berlangsung di Aula Ki Bagus Hadikusumo Gedung Dakwah Muhammadiyah Kota Kediri. Ahad (27/8/2023).

Rapat kerja ini bertujuan untuk membahas langkah-langkah strategis dalam mengembangkan Muhammadiyah di kota Kediri agar semakin berkemajuan dan memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Dalam sambutannya, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Kediri, Ahmad Khoiruddin, M.Pd.I, menyampaikan bahwa tema rapat kerja ini sangat relevan dengan arah pembangunan Muhammadiyah di kota ini. “Kami percaya bahwa dengan kerja sama dan semangat kebersamaan, produktif di dunia dan diakhirat. Amanah yang kita tanggung di pundak kita. Mengerjakan dan mengeksekusi cita-cita Musyda dibulan Maret lalu. Semaksimal mungkin kita kerjakan dan kita bisa mewujudkan visi Muhammadiyah yang lebih maju dan memberikan kontribusi nyata bagi umat,” ujar Ahmad Khoiruddin, M.Pd.I.

Rapat kerja ini juga Diskusi yang berlangsung antara para pimpinan dan anggota Muhammadiyah diharapkan akan menghasilkan arah yang lebih jelas dan rencana aksi yang konkret dalam mewujudkan visi Muhammadiyah Kota Kediri yang berkemajuan.

Dengan semangat kebersamaan dan kerja keras, Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Kediri berkomitmen untuk terus bergerak maju dan memberikan dampak positif bagi masyarakat, sesuai dengan nilai-nilai Muhammadiyah yang dijunjung tinggi.

Reporter: Putra Bintan Adi Nugroho
Sumber: Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Kediri

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button *