Liputan

Sosialisasi Moderasi Beragama Mahasiswa KKN IAIN Kediri

Kediri, 21 Juli 2023

Dalam rangka memperkuat toleransi dan saling menghargai di kalangan anak-anak sekolah dasar, mahasiswa KKN kelompok 13 dari Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kediri telah melaksanakan kegiatan sosialisasi tentang moderasi beragama kepada siswa-siswa SD Negeri Tarokan 6. Kegiatan yang berlangsung dengan penuh semangat dan antusiasme ini bertujuan untuk membentuk generasi muda yang inklusif dan menghargai perbedaan agama.

Bertempat di ruang kelas 4, 5 dan 6 SD Negeri Tarokan 6, mahasiswa KKN dengan penuh semangat menyambut para siswa dengan berbagai kegiatan yang menyenangkan dan edukatif. Kegiatan dimulai dengan audiensi hangat dari wakil kepala sekolah dan perwakilan dari mahasiswa KKN. Acara kemudian berlanjut dengan pembukaan oleh salah satu anggota kelompok 13 yang menggambarkan pentingnya toleransi dan kerukunan antarumat beragama.

Dalam sesi sosialisasi, para mahasiswa dengan cermat menyampaikan materi tentang moderasi beragama, yang meliputi pemahaman mengenai nilai-nilai agama, pentingnya menghormati perbedaan keyakinan, dan bagaimana menjalin persaudaraan di tengah-tengah keragaman agama yang ada di Indonesia. Dengan pendekatan yang santai namun penuh makna, mereka mengajak para siswa untuk lebih memahami keberagaman agama dan menghargai setiap individu tanpa memandang latar belakang keagamaan.

“Kami berharap melalui kegiatan ini, anak-anak dapat lebih memahami arti sebenarnya dari beragam agama dan keyakinan. Moderasi beragama adalah kunci untuk menciptakan masyarakat yang harmonis dan damai,” ujar Putra Bintan, salah satu anggota kelompok 13.

Selain itu, sesi permainan pun digelar untuk memberikan kesempatan kepada siswa-siswa untuk mengimplementasikan lebih lanjut mengenai topik yang disampaikan melalui permainan estafet karet menggunakan sedotan. Semangat kerjasama dari para siswa sangat terlihat, dengan banyaknya karet yang bisa di kumpulkan. Namun poin yang terpenting ialah inti dari permainan tersebut yaitu kebersamaan sebagai kunci keberhasilan.

Wakil Kepala sekolah SD Negeri Tarokan 6, Bapak Kusno, menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan sosialisasi yang diadakan oleh mahasiswa KKN kelompok 13 IAIN Kediri. Ia berharap kegiatan semacam ini dapat menjadi contoh bagi sekolah lainnya dan berkelanjutan di masa mendatang.

“Kami sangat berterima kasih atas kegiatan ini. Semoga apa yang telah disampaikan oleh mahasiswa dapat menjadi bekal berharga bagi anak-anak kami untuk hidup dalam keberagaman dengan saling menghormati,” ucap Bapak Kusno.

Kegiatan sosialisasi moderasi beragama ini merupakan salah satu bentuk implementasi dari program KKN kelompok 13 IAIN Kediri yang bertujuan untuk memberikan kontribusi positif kepada masyarakat. Diharapkan, dengan kegiatan semacam ini, pesan perdamaian dan kerukunan agama dapat menyebar lebih luas, membawa Indonesia menuju masyarakat yang lebih bersatu dalam perbedaan.

Penulis: [Putra Bintan Adi Nugroho]Editor: [Putra Bintan Adi Nugroho]Foto: [Aulia Nabila]

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button *